Polda Bali-Polres Buleleng, pagi pada hari Sabtu tanggal 07 Juli 2018 pukul 09.00 wita bertempat di Balai Banjar Dinas Ancak, Desa Bungkulan. Bhabinkamtibmas Bungkulan Polsek Sawan yang mana Jajaran dari Polres Buleleng Brigadir I Putu Harysandi Mahayuda bersama Babinsa Pelda Ketut Suyatna didampungi Kadus Banjar Ancak Made Sukrawan melaksanakan wastor kegiatan safafi kesehatan dari Gabungan Voulenteer Senior High School ( SMA ) di Amerika Serikat.

Kegiatan ini difasilitasi oleh Bali Institute yang menyalurkan Mahasiswa atau Siswa dari luar negeri dengan tujuan pendidikan atau kesehatan.
Menurut mbak Safira Lestari selaku kordinator siswa Voulenteer tersebut menerangkan bahwa tujuan kegiatan ini adalah ingin mengetahui bagaimana kondisi lingkungan dan kesehatan di Desa Bungkulan terutama Banjar Dinas Ancak, Desa Bungkulan, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng

Dan kegiatan ini bekerja sama dengan Kampus Stikes Buleleng yang sedang melakukan PKL, adalun Jumlah siswa Voulenter tersebut sebanyak 24 orang dan tinggal di Asrama Kampus Undiksha singaraja

Adapun Kegiatan dimaksud dilaksanakan di Bungkulan selama 6 hari, dan telah dimulai 3 hari yang lalu dengan memfokuskan kegiatan di Banjar Ancak dan 2 SD di Banjar Dinas Ancak.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menekankan kepada koordinator agar lebih mengawasi siswa voulenteer tersebut karena merupakan orang asing, dan selalu berkoordinasi semasih ada di wilayah Bungkulan dengan Bhabinkamtibmas

Kapolsek Sawan AKP I Ketut Wisnaya saat dikomfirmasi mengatakan ” Bhabinkamtibmas berkewajiban mengetahui situasi keadan warga binaannya dan mengedepankan kordinasi dengan stik holder yang ada demi terpeliharanya kamtibmas kondusif,ucap Kapolsek.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here