Polda Bali – Polres Buleleng,

Sebagai upaya untuk menekan Meningkatnya Pelanggaran dan Laka Lantas, serta mendukung Adaptasi Kebiasaan Baru guna cegah penularan Virus Covid 19 bertempat di Jalan Raya Sangsit tepatnya di depan Mako Polsek Sawan, Anggota Polsek Sawan yang mana Jajaran dari Polres Buleleng, melaksanakan Pemeriksaan kendaraan dipimpin Pawas Iptu I Made Arsayana pada Hari Kamis ( 19/11/2020) pkl 20.30 wita

Kegiatan pemeriksaan kendaraan ini di gelar untuk meningkatkan kesadaran Masyarakat terutama pengendara sepeda motor yang belum mentati aturan penggunaan helm dan masker disaat mengendarai sepeda motor

Dalam pelaksanaan pemeriksaan tersebut personil Polsek Sawan dapat menindak 1 pengendara sepeda motor tanpa menggunakan helm serta pelanggar tersebut ditindak dengan teguran simpatik secara lisan dan edukasi untuk wajib menggunakan masker dan helm

Kapolsek Sawan AKP Ketut Karwa saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa ” pandemi Covid 19 yang berkepanjangan pihaknya berupaya mencegah penularannya dengan.menggelar Pemeriksaan Kendaraan salah satunya mendisiplinkan pengendara sepeda motor untuk menggunakan masker dan helm.dan menghimbau kepada Masyarakat untuk mendukung Adaptasi Kebiasaan Baru sesuai protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus covid 19 “, ucapnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here