Memasuki hari ke 3(tiga) bulan suci Ramadhan Kapolres Buleleng AKBP Andrian,P., S.I.K., S.H., M.Si., melakukan kegiatan silahturahmi dengan cara buka puasa bersama dengan para Takmir Dewan Kemakmuran Masjid (DKM), Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Kampung Kajanan Buleleng.

Pelaksanaan buka bersama dilakukan pada hari Selasa (5/4/2022) bertempat di Masjid Agung Jami yang ada di jalan Iman Bonjol Nomor 65 Singaraja dan setelah melakukan buka bersama kemudian Kapolres Buleleng bersama dengan para Takmir DKM, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat serta 50 umat muslim melaksanakan sholat Maghrib yang dipimpin oleh Iman Masjid Agung Jami’ Singaraja Mohammad Simbat Asobra.

DKM kampung Kajanan terdiri dari Masjid Agung Jamik, Masjid Nurul Amin, Masjid Kuna/Keramat, Masjid Bairurrahman, Masjid Ar Rasyid dan Musholla Al Mustaiem.

Buka puasa bersama yang dilakukan Kapolres Buleleng selain menambah erat tali silahturahmi antara Kepolisian Resor Buleleng dengan warga masyarakat khususnya umat muslim, juga mengajak umat muslim untuk lebih bertakwa dan mendekatkan diri kepada Allah sehingga selalu berada dalam kebenaran atau terbimbing dan menjadi hamba yang selalu beriman.

Kapolres Buleleng menyampaikan, kedepannya akan diusahakan dapat melakukan buka bersama ditempat lain dengan dan mengharapkan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi Prokes covid 19 dalam suasana bulan puasa ini, ucapnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here